Rabu, 14 Januari 2015

CINTA MEMBAWA LUKA

Hari-hari penuh cinta
itu telah berlalu...
Karena kau tidak lagi
disisku...

Hari-hari penuh kasih sayang
itu telah pergi...
Karena pelukanmu bukan lagi
milikku...

Kini hari-hari itu
tinggal kenangan...
Kini hari-hari itu  membawaku
ke luka yang paling dalam...

Dan kini hari-hari itu
telah hilang...
Bagaikan tulisan diatas pasir
yang disapu oleh ombak...

Manusia membunuh dengan senapan...
Cinta membunuh dengan harapan...
melupakanmu jauh lebih sulit daripada mengingatmu...

NEGERI PARA BEDEBAH

Dinegeri ini
orang-orang membicarakan tentang kejujuran...
dinegeri ini 
orang-orang berdiskusi tentang keadilan...
dinegeri ini
orang-orang berceloteh tentang kebenaran...

Dinegeri ini
tumbuh para bedebah...
kejujuran yang mereka bicarakan adalah kebohongan...
keadilan yang mereka diskusikan adalah kesengsaraan...
kebenaran yang mereka celotehkan adalah kemunafikan...

Ah., Negeri ini memang
negeri kata-kata...
berharap segala sesuatunya
diselesaikan dengan kata-kata....
 CINTA MANUSIA BIASA


mungkin aku bukan Pujangga
yang mampu merangkai kata-kata...
mungkin aku bukan Penyair
yang mampu melantunkan syairnya dengan indah...
mungkin aku bukan Pembaca Puisi yang hebat 
yang mampu meneteskan air mata para pendengarnya...
karna aku hanyalah manusia biasa
yang mencintaimu dengan apa adanya...

mungkin aku takkan mampu
memberimu bingkisan Kekayaan...
mungkin aku takkan mampu 
memberimu bingkisan Kebahagiaan...
mungkin aku takkan mampu
memberimu bingkisan Kasih sayang...
karna yang aku mampu saat ini
berikan hanyalah Kesetiaan...